MEDIABALAP.com (Jakarta) – Logo baru WEC pada kejuaraan 2024 berubah menjadi warna lebih segar..biru.
Logo itu menggantikan yang lama, sehingga pada kejuaraan tahun mendatang dalam tiap perlombaan akan kelihatan warna biru.
Warna baru logo WEC itu akan sama dengan ciri warna kejuaraan 24 Hours of Le Mans.
Sementara para peserta kejuaraan dunia FIA WEC 2024 segera akan diumumkan (Senin 27 November 2023).
Pendaftaran tim sudah ditutup resmi dam Komite Seleksi WEC akan memutuskan siapa saja para pebalap yang tampil pada laga tahun depan.
Tahun 2024, diharapkan tim pabrik akan lebih banyak berlomba di kelas Hypercar dan juga di kelas baru untuk kategori LMGT3.
Identitas warna baru logoe WEC itu pun diharapkan memberi kesan baru dan lebih segar pada lomba 2024. (fiawec/arl)